top of page
Front strip_01.jpg

LAFAL SUMPAH DOKTER

Saya bersumpah  bahwa :

  • Saya akan membaktikan hidup saya guna kepentingan perikemanusiaan.

  • Saya akan menjalankan tugas saya dengan cara yang terhormat dan bersusila sesuai dengan martabat pekerjaan saya sebagai dokter.

  • Saya akan memelihara martabat dan tradisi luhur Jabatan Kedokteran dengan sekuat tenaga.

  • Saya akan merahasiakan segala sesuatu yang saya ketahui karena pekerjaan saya sebagai dokter.

  • Saya akan senantiasa mengutamakan kesehatan penderita, keluarga, dan masyarakat.

  • Saya akan berikhtiar dengan sungguh-sungguh supaya saya tidak terpengaruh oleh pertimbangan Keagamaan, Kebangsaan, Kesukuan, Politik Kepartaian dan Kedudukan Sosial dalam menunaikan kewajiban saya sebagai Dokter.

  • Saya akan memberikan Penghormatan dan Pernyataan terima kasih yang selayaknya kepada Guru-guru saya.

  • Saya akan memperlakukan Teman Sejawat saya seperti saudara kandung.

  • Saya akan menghormati setiap hidup insani mulai saat pembuahan.

  • Saya tidak akan mempergunakan pengetahuan Kedokteran saya untuk sesuatu yang bertentangan dengan perikemanusiaan sekalipun saya diancam.

 

Saya ikrarkan sumpah ini dengan sungguh-sungguh dan dengan mempertaruhkan kehormatan diri saya.

Logo FK transp.png

Makna Logo

Stetoskop dan Buku:

llmu Kedokteran; Dokter professional

Salib dan Merpati:

Ke-Tuhan-an, Spiritualitas, dan lntegritas Moral

Api:

Soft skills yang prima; Melayani

dengan Kasih

 

 

Lulusan FK WM adalah:

Dokter profesional

dengan spiritualitas dan integritas moral, serta soft skills yang prima,

yang melayani dengan Etika, Disiplin, Sopan-Santun dan KASIH

bottom of page